Ada hubungan dengan numerologi penanggalan 12-12-12 atau karena hanya
kebetulan saja, sebuah meteor super besar dikabarkan melintasi bumi.
Asteroid
yang bernama 4179 Toutatis ini mempunyai luas 3 mil (5 km) bergerak
dan
meluncur mendekati bumi. Mashable (12/12) melansir bahwa nantinya Toutatis hanya akan melintasi bumi saja karena jaraknya sekitar 7 juta kilometer dari planet ini.
Walaupun boleh dibilang tidak akan memiliki dampak apa-apa, bagi
sebagian orang, melintasnya asteroid super besar ini adalah pertanda
sesuatu karena tidak sedikit dari orang-orang di bumi percaya akan
Numerology 12-12-12.
Memang Toutatis memiliki ukuran yang sangat besar, namun untuk
melihatnya dengan mata telanjang tentunya masih sulit. Oleh karenanya
bagi siapa saja yang ingin melihat melintasnya asteroid ini dapat
mengakses situs bernama Slooh. Situs online bernama Slooh ini
akan menyiarkan pergerakan asteroid tersebut dengan menggunakan Slooh
Space Camera dan Virtual Telescope Project.
Toutatis pertama
kali dilihat keberadaannya pada tahun 1934 dan diidentifikasi secara
penuh pada tahun 1989. Dalam penjelasan di MSN (12/12), Toutatis
melakukan 'perjalanan' mengelilingi matahari setiap 4 tahun sekali. Para
astronom mengasumsikan bahwa ada kemungkinan di masa mendatang,
Toutatis memiliki potensi menabrak bumi.
Apabila perkiraan para
ahli tersebut benar, maka kejadian 65 juta tahun lalu akan terjadi lagi
ketika bumi ditabrak asteroid super besar dan menyapu keberadaan
dinosaurus di waktu itu. Untuk lebih memastikan pergerakan serta melihat
Toutatis secara langsung, Anda dapat mengakses situs resmi Slooh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar