Rabu, 17 Oktober 2012
Surface produk tablet pertama Microsoft seharga mulai Rp.4,8 juta
Microsoft sedikit demi sedikit memberikan informasi mengenai produk tablet pertamanya, Surface. Kali ini Microsoft mengumumkan jenis konfigurasi tablet Surface yang mereka sediakan berikut harga jualnya.
Menurut informasi yang didapat dari toko online Microsoft Store harga Surface paling murah adalah USD 499 (senilai Rp 4,8 juta). Dengan harga itu Anda akan mendapatkan sebuah Surface dengan kapasitas penyimpanan 32 GB tanpa disertai Touch Cover. Jika Anda menginginkan Surface 32 GB dan Touch Cover maka Anda perlu menyiapkan uang USD 599 (senilai Rp 5,8 juta).
Microsoft juga menyediakan Surface dengan penyimpanan 64 GB yang disertai Touch Cover seharga USD 699. Anda juga bisa membeli Touch Cover secara terpisah namun perlu menyiapkan USD 199. Pembelian Touch Cover secara terpisah menyebabkan Anda harus membayar lebih banyak dibandingkan membeli secara satu set.
Touch Cover merupakan aksesoris resmi Microsoft untuk tablet Surface. Touch Cover selain berfungsi menjadi penutup juga berfungsi sebagai keyboard dari tablet ini.
Harga di atas merupakan banderol untuk Surface yang menggunakan Windows 8 RT. Harga Surface yang menggunakan sistem operasi Windows 8 Pro masih belum diumumkan. Namun melihat dari spesifikasi sistem operasinya harga Surface Windows 8 Pro akan lebih mahal dari versi RT.
Sumber: TechCrunch
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar